Vlobs.com-Mengakses internet dapat dilakukan melalui ponsel, laptop atau komputer. Semakin maju perkembangan jaman semakin kaya juga filtur-filtur yang ada di internet. Setiap orang menginginkan kepraktisan dalam hidup untuk kenyamanan dalam kegiatan sehari-hari seperti mencari pekerjaan dan mencari tips-tips kehidupan di internet. Dengan kebutuhan akses yang semakin tinggi, kita pasti sering merasa tidak sabar saat konten internet tidak seperti yang kita inginkan.
Responsive Design atau Desain Web Responsif merupakan sebuah metode yang bisa dibilang berupa pendekatan sistem web design yang berguna untuk memberikan pengalaman berselancar yang lebih optimal di berbagai perangkat dari mobile sampai komputer meja.
Desain web responsif menyesuaikan ukuran tampilan web dalam layar besar atau kecil dan lebar atau tinggi agar optimal dalam diakses. Responsive design memungkinkan sebuah halaman dapat menampilkan tampilan yang cocok,rapi dan terlihat menarik walau diakses dari berbagai macam perangkat dengan resolusi layar yang berbeda.
Manfaat Responsive Design
Dengan menggunakan desain web responsive manfaat yang didapat cukup banyak diantaranya:
- Direkomendasikan Google, mesin pencari terbesar seperti Google juga merekomendasikan untuk menggunakan responsive design. Kemudahan dalam membantu pengunjung internet dalam mendapatkan pelayanan internet yang lebih baik membuat Google ikut terbantu.
- Tidak perlu repot-repot membuat website versi mobile. Dengan responsive design, website sudah menyesuaikan dengan tampilan layar mobile.
- Mengurangi bounce rate, apabila menggunakan desain yang responsive, pengunjung akan merasa lebih nyaman. Namun bagi yang tidak memakainya maka resiko pengunjung meninggalkan website akan semakin banyak karena tidak semua layar media akses internet mereka sesuai dengan website.
- Traffic lebih tinggi, semakin tinggi perkembangan teknologi dan semakin maraknya pengguna smartphone. Penggunaan responsive design akan semakin diperhitungkan. Dengan responsive design akan semakin banyak menyerap pengunjung yang menggunakan smartphone dibandingkan dengan website yang non-responsive design.
- Lebih mudah dalam melakukan upgrade atau maintenance website. Apabila ingin mengupgrade atau memperbaiki website tidak perlu bekerja dua kali. Cukup sekali saja karena website yang digunakan untuk computer dan smartphone sama sedangkan yang memiliki dua website yang khusus untuk smartphone dan khusus untuk komputer harus kerja dua kali.
Tidak dapat disangkal jika responsive design telah mendapatkan popularitas dan kepentingan dari saat Google mengumumkan bahwa situs web yang ramah pada seluler dan responsif akan segera melihat peningkatan peringkat mesin pencari tahun 2015.
Inti Responsive Design
Responsive design memiliki prinsif-prinsif inti yang dipatuhi oleh setiap desainer, CMS dan kerangka modern, diantaranya:
- Fluid Grids, yaitu inti dari responsive design. Grid memungkinkan anda menyelaraskan setiap elemen di halaman web dan meletakkannya dengan cara yang menarik.
- Media Queries, yaitu sistem yang merepresentasikan teknologi landasan yang mendasari desain web yang responsif. Maka dari itu, situs web dapat mengumpulkan data yang berguna untuk membantu menentukan ukuran layar yang digunakan penguna internet dalam mengakses.
- Gambit dan media responsive. Desain web yang responsive akan bekerja dengan lebih baik apabila anda bekerja dengan apapun kecuali teks. Namun, situs web jaman sekarang lebih modern dan mencakup banyak media seperti video dan gambar, yang membuat agak rumit. Cara yang tepat dalam menangani gambar dan file media yaitu menggunakan property yang lebar-maks dibandingkan menggunakan dimensi media atau file.
Berikut sudah dijelaskan mengenai responsive design mulai dari pengertian, manfaat dan inti dari responsive design. Setelah ini anda dapat mendapatkan gambaran mengenai cara meningkatkan rasio konversi situs anda dengan responsive design.